Rabu, 28 November 2018

TUGAS 3





Shopee Indonesia









Shopee merupakan perusahaan e-commerce yang berada di bawah naungan Garena (berubah nama menjadi SEA Group), perusahaan internet di Asia Tenggara. Menjalankan bisnis C2C mobile marketplace, Shopee resmi diperkenalkan di Singapura pada tahun 2015 yang diikuti dengan negara Malaysia, Filipina, Taiwan, Thailand, Vietnam, dan Indonesia.

Shopee berada dibawah naungan CEO Chris Feng, pria lulusan Universitas Nasional Singapura.



Sejarah Shopee

Sejarah Shopee di Indonesia dimulai pada bulan Desember tahun 2015. Prestasi marketplace ini adalah keberhasilan promosi yang dalam waktu singkat, pengguna shopee tidak kalah banyak dari para pesaingnya. Tokoh penting di balik sejarah Shopee adalah Chris Feng pendiri dan CEO yang juga merupakan lulusan terbaik dari Universitas Singapura.

Shopee memudahkan para penjual serta pembeli dalam berinteraksi melalui fitur live chatnya. Sarana jual beli ini juga menyediakan banyak produk mulai dari gadget, fashion, kosmetik, elektronik, otomotif dan lain sebagainya.

Shopee berkantor pusat di Wisma 77 Tower 2 lantai 11, Jl. Letjen. S. Parman Kav. 77 Slipi, palmerah. Jakarta Barat, 11410.


Visi dan Misi Shopee

Visi Shopee : “Menjadi mobile marketplace nomor 1 di Indonesia”.

Misi Shopee : Mengembangkan jiwa kewirausahaan bagi para penjual di Indonesia.



Produk dan Layanan Shopee

Produk Shopee

Shopee menawarkan berbagai macam kebutuhan pria dan wanita yang menyesuaikan gaya hidup di Indonesia, sesuatu yang menarik dari Shopee adalah barang yang ditawarkan merupakan barang yang sedang trendy pada saat ini sehingga produk yang ditawarkan pada shopee terus mengikuti kebutuhan gaya hidup pria dan wanita yang semakin modern. Barang yang ditawarkan oleh Shopee berbagai macam seperti pakaian wanita, pakaian pria, barang elektronik, alat rumah tangga, dan kebutuhan olahraga.

Layanan Shopee

Shopee memberikan layanan baik kepada para penjual dan pelanggan. Para penjual dimudahkan untuk menawarkan barang yang diproduksi untuk dipasarkan kepada konsumen dengan klarifikasi barang yang sederhana seperti pakaian wanita dan pakaian pria. Shopee juga memudahkan para pelanggannya. Dengan pengiriman barang menggunakan JNE sehingga pelanggan dapat memantau proses barang yang dibelinya  dari proses pembelian, pembayaran, pengiriman serta pelanggan diberikan fasilitas untuk berinteraksi langsung dengan penjual melalui jendela obrolan yang ada di dalam website Shopee tersebut.



Kelebihan dan Kekurangan Shopee

Banyaknya pengguna Shopee, tidak lepas dari kemudahan yang ditawarkan oleh marketplace yang satu ini. Beberapa keunggulan yang ditawarkan antara lain adalah sebagai berikut.

1.    Barang lebih cepat sampai

2.    Shopee menawarkan banyak promo serta diskon yang pastinya digemari para pembeli

3.    Memiliki fitur terdekat yang memungkinkan pembeli mencari penjual terdekat dari posisi calon pembeli berada

4.    Adanya fitur iklan bagi para penjual yang ingin produknya berada di urutan atas

5.    Ada pula fitur live chat yang memungkinkan penjual dan pembeli berinteraksi mengenai produk yang dijual

6.    Potensi transaksi yang cukup besar

7.    Adanya fasilitas ongkir gratis dengan ketentuan yang berlaku

8.    Tersedianya kategori produk yang sangat luas. Alhasil penjual bisa menjual jenis barang apa saja. Hal ini akan sangat menguntungkan bagi pihak penjual.



Selain memiliki kelebihan, Shopee juga memiliki kelemahan seperti yang berikut ini:

1.    Respon penjual yang terkadang cukup lama

2.    Situs yang susah diakses pada jam-jam tertentu

3.    Ada beberapa penjual yang tidak jujur sehingga merugikan para pembeli

4.    Untuk promo ongkir gratis diberi syarat atau ketentuan yang cukup merepotkan

5.    Beberapa gambar atau tampilan produk yang dianggap kurang menarik



Panduan Cara Belanja di Shopee

Cara belanja di Shopee tidaklah sulit, anda dapat mengakses situsnya kapanpun, baik melalui PC (laptop) maupun langsung dari gadget anda. Namun dalam tutorial kali ini, saya menggunakan aplikasi Shopee untuk berbelanja disana.

Alasan saya menggunakan aplikasi Shopee karena tampilan atau user interfacenya mudah dipahami, begitupun dengan menu navigasinya. Jadi sebelum anda mengikuti tutorial ini lebih jauh, pastikan anda terlebih dahulu mendownload aplikasi Shopee di google playstore, atau bisa dengan klik link berikut ini untuk mendownloadnya. Langsung saja, berikut panduan cara belanja di Shopee untuk pemula:

1.    Saya anggap anda sudah mendownload aplikasi Shopee di playstore. Setelah terinstall, buka aplikasi Shopee. Tampilan awal aplikasi Shopee kurang lebih seperti gambar dibawah, selanjutnya pilih Saya untuk login ke akun Shopee anda.




2.    Selanjutnya pilih tombol Login seperti yang ditunjuk tanda panah.









3.    Berhubung anda baru pertama kali menggunakan Shopee, maka anda perlu membuat akun baru. Tapi disini saya menggunakan facebook untuk login, namun jika anda ingin mendaftar dengan menggunakan email, silakan pilih halaman Register. Sekali lagi, saya login menggunakan facebook, jadi tinggal pilih tombol Lanjutkan dengan Facebook.







4.    Masukkan email atau no. HP beserta password facebook anda (seperti login FB pada umumnya). Kemudian pilih Masuk.







5.    Jika mendapatkan notifikasi seperti ini, pilih Lanjutkan.







6.    Silakan anda cari dan ‘berburu’ produk yang ingin anda beli. Jika sudah ketemu, klik produk tersebut.







7.    Sebelum membeli, baca dulu detail produk beserta ulasannya. Sebagai contoh, disini saya ingin membeli buku belajar Visual Basic. Jika anda sudah mantap dengan produk tersebut, silakan pilih Beli Sekarang.




 

8.    Waktu itu, Shopee lagi promo free ongkir (gratis ongkos pengiriman melalui J&T Express senilai Rp. 20.000). Saya tidak menjamin promo free ongkir akan berlaku selamanya, bisa jadi kedepannya promo ini sudah tidak berlaku lagi. Ketentuan gratis ongkir bisa anda baca melalui halaman ini (halaman resmi Shopee). Selanjutnya pilih Checkout untuk melakukan pembayaran.









9.    Sebelum menuju ke halaman pembayaran, terlebih dahulu anda harus mengatur alamat pengiriman (alamat rumah anda). Klik OK! untuk melanjutkan.






10. Alamat pengiriman yang telah diisi kurang lebih seperti gambar dibawah. Alamat rumah saya sengaja saya sensor untuk kepentingan privasi. Selanjutnya, pilih Kirim.







11. Kemudian klik Pilih Motode Pembayaran yang anda inginkan.





12. Disini saya memilih Indomaret sebagai metode pembayaran. Sebenarnya saya punya sih rekening bank, tapi lebih suka melakukan pembayaran di Indomaret,. Jadi meskipun anda tidak mempunyai rekening bank, jangan kuatir, karena anda bisa melakukan pembayaran di Indomaret. Selanjutnya pilih Konfirmasi.


13. Dibawah ini merupakan total pembayaran yang harus anda lunasi. Mungkin anda sedikit bingung kenapa ongkos kirimnya cuman Rp. 2.000. Jadi begini, kan tadi sudah saya bilang bahwa saya mendapatkan promo free ongkir senilai Rp.20.000. Sebenarnya ongkos kirim ke alamat rumah saya itu senilai Rp. 22.000 kemudian dipotong Rp.20.000 (dari promo tadi), nah jadi saya tinggal bayar RP.2.000 saja,. Ngerti kan? Okey, selanjutnya pilih tombol Buat Pesanan.









14. Anda diharapkan untuk melakukan verifikasi nomor telepon terlebih dahulu, pilih saja OK.







15. Masukkan nomor telepon anda yang aktif, kemudian pilih Lanjutkan.




16. Masukkan kode verifikasi yang telah dikirim ke no. telepon anda (berupa SMS), kemudian pilih tombol Verifikasi.




17. Pastikan kembali alamat pengiriman dan total pembayaran sudah betul, jika sudah, pilih Buat Pesanan.




18. Dibawah ini merupakan kode pembayaran yang harus anda tunjukkan nanti ke penjaga kasir Indomaret. Bilang saja mau melunasi pembayaran di Shopee, mereka pasti ngerti kok. Jangan lupa bawa uangnya juga ya.




Melacak Kiriman Anda



Jika sudah melakukan pembayaran, pembayaran akan secara otomatis terverifikasi, jadi anda tidak perlu melakukan konfirmasi pembayaran. Sebenarnya yang perlu anda lakukan sekarang hanyalah menunggu paket kiriman anda datang, anda tidak perlu takut ketipu karena uang yang anda bayarkan tidak akan diberikan ke penjual SEBELUM paket kiriman sudah anda terima.






 

Anda akan mendapatkan notifikasi mengenai status paket anda (gambar 1 bertulisankan Notifikasi). Namun jika anda ingin melacak paket kiriman anda atau ngobrol-ngobrol dengan penjual, tinggal klik Saya (gambar 2) kemudian pilih Belanjaanku (gambar 3).



Paket Sudah Datang



2-3 hari kemudian paket saya sudah datang. Sebenarnya lama tidaknya paket anda itu bergantung pada alamat tujuan (seberapa jauh dari lokasi penjual) dan ekspedisi yang digunakan. Jadi belum tentu juga 2-3 hari paket anda sudah sampai. Nanti kan ada estimasinya kapan paket kiriman anda sampai, jadi tidak perlu khawatir akan hal ini. Oh ya, berikut penampakan paket saya yang sudah datang.






Setelah paket kiriman sudah anda terima, cek terlebih dahulu kondisi barangnya, pastikan tidak ada lecet dan sesuai deskripsi. Jika sudah, jangan lupa untuk melakukan konfirmasi bahwa barang sudah diterima (pada menu Belanjaanku) dan jangan lupa juga berikan ulasan mengenai barang yang anda beli tersebut, hal ini penting sekali bagi penjual, jadi saya harap luangkan sedikit waktu anda untuk memberikan review atau ulasan seperti ini:






Penghargaan Shopee



Netizen Brand Choice Award



Shopee menerima "The Indonesian Netizen Brand Choice Award 2017" untuk kategori Belanja Online pada Maret 2017. Penghargaan ini merupakan bagian dari komitmen media Warta Ekonomi untuk mengapresiasi perusahaan dan brand di seluruh negeri yang telah menunjukkan dampak positif signifikan pada platform digital, khususnya di Media Sosial.



Marketing Award



Shopee menerima penghargaan sebagai salah satu pemenang “The Best in Marketing Campaign” di ajang penghargaan bergengsi Marketing Award 2017 yang dipersembahkan oleh Majalah Marketing pada September 2017 lalu. Terpilihnya Shopee merupakan pengakuan atas suksesnya kampanye pemasaran yang terpusat pada pengguna pada tahun sebelumnya, seperti Mobile Shopping Day 2016 dan Kampanye Ulang Tahun “Paling Murah” yang memberikan kontribusi signifikan terhadap performa bisnis Shopee dan industri e-commerce secara umum.



Bright Awards Indonesia



Shopee menerima penghargaan di ajang “Bright Awards Indonesia 2017” untuk kategori Iklan Paling Berkesan (The Brightest Ad) mengungguli 6 nominator lainnya. Terpilihnya Shopee merupakan hasil pengakuan dari voting masyarakat Indonesia atas suksesnya iklan Shopee yang bertajuk “Parodi Jokowi”. Iklan ini mengusung tema kedekatan lokal Presiden Joko Widodo, yang sering memberikan sepeda untuk masyarakat Indonesia.









Referensi :








Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KOMPUTASI MODERN Tugas ke-3

  Komputasi Modern   Pengertian Komputasi Modern Komputasi modern adalah sebuah konsep sistem yang menerima intruksi-intruksi dan menyim...